Renda, switch di bensin buat rontokan kotoran
Penyebab utama switch lampu sein enggak hidup karena debu yang mengeras karena terkena air. Bisa juga karena timbul jamur. Bahkan jika debunya sudah padat, maka switch lampu ON/OFF tidak bisa ditekan.
"Bila terjadi hal seperti itu maka langkah yang harus dilakukan adalah merendam switch rem dengan bensin atau menyemprotkan cairan anti karat alias penetran,ÔÇØ buka Tatang Mulyono, kepala Bengkel Setia Utama Motor di Jl. HOS Cokroaminoto No. 5, Ciledug, Tangerang. Banten.
Caranya buka switch dari dudukan setang, bersihkan bagian luar switch dengan menggunakan lap. Lalu, rendam switch itu di dalam bensin selama 10-20 menit. Setelah itu, keringkan pakai angin kompresor. Tapi, jika tidak ada kompresor, boleh dijemur agar switch kering terkena sinar matahari.
Selain merendam di bensin, bisa juga dibersihkan pakai cairan anti karat atau penetran. Caranya semprot bagian dalam switch, lalu tekan tombolnya ke kanan dan ke ke kiri agar debu tebal yang menempel di bagian switch itu rontok.
Jika salah satu lampu sein masih hidup, besar kemungkinan switch masih berfungsi. ÔÇ£Tapi, jika tombolnya macet dan sama sekali tidak bisa digunakan, switch lampu harus diganti satu set,ÔÇØ jelas pria keturunan Sunda-Jawa ini.
Sok, dirawat atuh! (motorplus-online.com)