Find Us On Social Media :

Yamaha V-Ixion, Motor Satria Baja Hitam

By Motorplus, Selasa, 3 April 2012 | 14:22 WIB
()

()
Bodi ala KTM 990? Yang bener bro?
Menyimak Yamaha V-ixion karya Agung Nugroho Setyawan ini, seperti motor yang biasa dipakai di film Satria Baja hitam. Biasa disebut belalang tempur atau congcorang.

Tapi, menuru Agung yang punggawa One Brutalle Modification (OBM), Banjarnegara ini, punya konsep sebagai motor penjelajah untuk berbagai macam handicap geografis berbeda. Seperti motor-motor yang dipakai di Rally Dakar

ÔÇ£Dibuat mirip KTM 990, cuma aplikasinya disesuaikan rangka V-ixion yang tidak begitu besar. Contohnya penerapan bodi dan komponen yang lebih slim,ÔÇØ buka modifikator beken disapa Wawan ini.

Aroma KTM bisa diendus pada tampilan muka alias batok lampu ala motor asal Austria itu. Punya tekstur lancip dan galak, padahal lampu orisinal masih tetap dipakai. Bingkainya disesuaikan KTM.

Wawan bukan cuma pandai memadukan komponen asli. Juga bisa meramu sesuai ukuran. Contohnya aplikasi windshield mini, cocok disandingkan lampu sein LED dari Kawasaki D-Tracker.

()
Lampu standar yang dikasih cover dari fiberglass, Sesuai motor penjelajah. Dilengkapi dudukan bagi
Bagian lampu tentu saja berkorelasi dengan tangki jumbo. Menggunakan sistem kondom. ÔÇ£Tak mengubah tangki asli, takut merusak pompa bahan bakar,ÔÇØ yakin ayah Alifya Dearly Firstyansyach, bocah 5 tahun ini.

Ekor Kejar Bentuk KTM

Dimensi tangki gendut makin padat dipadu shroud rada lebar. Bukan pajangan semata, namun ram air ini benar-benar berfungsi mengalirkan udara ke atas mesin. Corong udara ini juga sebagai dudukan lampu strobo yang jamak dipakai saat turing.

Yang menarik tentu saja buritan, bentuk KTM sangat menonjol pada bagian ini. Bentuk dan sudut jok masih tetap standar, cuma bodi belakang dipermak. .

Sayangnya bagian ujung buntut sedikit terlalu penuh dengan dudukan box bagasi. ÔÇ£Memang jadi terlihat menutupi bodi. Namun saya akali dengan pilihan warna yang kalem, paduan hitam dan merah marun. Sehingga tetap nampak ideal,ÔÇØ kilah modifikator necis ini. (motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI
Ban depan: Corsa 110/70-17
Ban belakang : Corsa 140/70-17
Stoplamp : LED
Pelek : Ride it
Knalpot : Handmade
Hand guard : Accerbis
Setang : Renthal
OBM : 0857-4784-8600