Disk brake yang dipakai di roda belakang ini memiliki piringan cakram 200 mm dan kaliper berpiston tunggal. Secara fungsi ketika melakukan pengereman pasti akan lebih baik, dan tampilannya pun makin mewah.
Selain disk brake, TVS RockZ 125 terbaru ini juga mengalami perubahan desain striping. Bertema "art graffiti", PT TVS Motor Company Indonesia (TVS-MCI) mengklaim motornya tampil lebih sporty.
Totalnya ada tiga pilihan warna yaitu graffity blue, graffity red dan graffity white. Sedang untuk mesin dan spesifikasi lainnya tidak ada yang berubah.