Find Us On Social Media :

The Docters, Club Social Responsibility

By Motorplus, Kamis, 26 Juli 2012 | 08:34 WIB
()


Club Social Responsibility (CSR) merupakan kegiatan rutin dari komunitas The Docters. Komunitas bergerak dalam kegiatan stunt ride ini melakukan CSR sejak berdiri pada 26 Mei 2004. Semua ini berlandaskan kegiatan sosial dan awareness guna mendekatkan diri pada Allah SWT sekaligus sodaqoh.

Kegiatan CSR yang dilakukan meliputi baksos dan road show di panti asuhan, penggalangan dana korban bencana alam, dan kado stunt ride show buat klub yang sedang merayakan hari jadinya .

ÔÇ£Sebagai perwujudan rasa bersyukur pada Allah atas rizki dan keselamatan yang telah diberikan-Nya, kali ini The Docters menggelar CSR di Rumah Yatim di Jl. Buah Batu, Bandung,ÔÇØ ungkap Senaponda selaku pembina The Docters.

Kegiatan dilakukan Minggu 7 Mei 2012 lalu. Selain bersodaqoh sembako dan uang cash tidak lupa kita juga menghibur adik-adik penghuni rumah surga ini dengan hiburan stunt ride show.

Sungguh bahagia rasanya bisa membuat mereka tertawa dan tersenyum. Adik-adik yang tidak seberuntung kita yang memiliki orang tua yang masih bisa langsung menyayangi dan membelai setiap harinya.  (motorplus-online.com)