Find Us On Social Media :

OTOMOTIFNET.com dan 17 Klub Donasikan Bantuan Untuk Yatim Piatu

By Motorplus, Sabtu, 4 Agustus 2012 | 21:12 WIB
()

()

Oto Ramadhan 2012 kembali bergulir dengan tetap mengusung tema "Bersama, Berbagi Pada Sesama". Kali ini, acara yang digelar OTOMOTIFNET.com bersama 19 klub mobil dan motor di Jakarta sengaja dipusatkan di gedung Kompas Gramedia No.8A, Jln. Panjang, Kebon Jeruk.

Sejak pukul 3 sore tadi (4/8) konvoi kendaraan komunitas ini sudah berjalan dari basecamp TKCI (Toyota Kijang Club Indonesia) di kawasan Pakubuwono, Jakarta Selatan. City rolling ini diakhiri dengan ramah tamah sesama anggota komunitas di pelataran parkir gedung Kompas Gramedia.

()

Menjelang berbuka puasa, hiburan marawis dan siraman rohani dari Ustadz Fairuz sengaja diberikan. Seusai berbuka, donasi untuk anak yatim-piatu dari Yayasan Sayap Ibu diberikan. Sebelumnya video profil anak-anak yang kurang beruntung ini sempat diputar dan membuat suasana menjadi penuh haru.

Sebelumnya, masing-masing perwakilan komunitas sudah membeli beberapa kebutuhan pokok seperti pampers,  makanan dan susu bayi juga memberikan uang tunai. "Saya sangat senang bisa menerima bantuan ini. Anak-anak juga senang karena mendapatkan perhatian lebih," ungkap Lily SK, kepala panti Yayasan Sayap Ibu Cabang Jakarta.


"Saat ini kami memiliki 34 orang anak dari bayi sampai 12 tahun. Mereka anak-anak yang kurang beruntung, ada yang memang diserahkan oleh keluarganya karena kurang mampu. Ada juga yang kami temukan, beberapa adalah yang ditinggalkan oleh orang tuanya di rumah sakit," lanjut wanita bersahaja yang bisa dihubungi di 021-7221763. (motorplus-online.com)

Terima kasih untuk partisipasi semua klub:
AXIC (Avanza Xenia Indonesia Club)
TKCI (Toyota Kijang Club Indonesia)
JSC (Jakarta Satria Club)
NSC (New Shogun Club)
CSJ (Club Smash Jakarta)
Scoodenttial (Scoopy Independent Initial)
OMR (Otonetters Moto Rider)
TIC (Thunder Innovation Club)
SDC (SkyDrive Community)
JJC (Jakarta Jupiter Club)
J-Riders (Jupiter Riders Community)
JDEC (Jupiter Depok Club)
SMI (Suzuki Matic Indonesia)
YMOC (Yamaha MX Owner Club)
KNC (Kawasaki Ninja Club)
HMPC (Honda MegaPro Club)
S2W (Suzuki 2 Wheels)