Yaitu hitam dan putih. Keduanya memberikan sentuhan berbeda sekaligu membuat motor sport naked 200 cc ini tampil jauh lebih segar. Pada pilihan warna putih diberikan kombinasi striping bergrafis orange dan hitam. Sedang yang memiliki warna dasar hitam, stripingnya didominasi kelir putih dan orange.
Seperti dilaporkan Motorbeam India, dengan warna baru ini, KTM akan menaikan harga motor ini dikisaran 8.000 sampai 13.000 Rupee atau sekitar Rp 1,4 sampai 2,3 jutaan.
Di Indonesia, KTM dipasarkan oleh PT Moto KTM Indonesia (MKI). Khusus Duke 200 ini dijual dengan harga Rp 57,5 juta. Spesifikasinya motor ini mengusung mesin DOHC satu silinder dengan 4 klep. Pengkabutan bahan bakarnya sudah injeksi dan memiliki tenaga puncak hingga 25,51 dk di 10.000 rpm. Sedang torsinya 20 Nm pada 8.000 rpm. (motorplus-online.com)