"Yang belakang, bisa masuk ban ukuran 130 ring 17. Tidak akan mentok swing arm dan rantai," jelas Sarwono Edhi, Technical Training Development PT AHM.
"Yang depan bisa pasang ukuran ban sampai 100 ring 17," papar pria ramah yang berkantor di Astra Honda Training Center (AHTC), Sunter, Jakarta Utara ini.
Dalam kondisi standar, CB150R hanya dibekali ban ukuran CB150R cuma 80/90-17 di depan dan 100/80-17 di belakang. Kedua ban ini sudah menggunakan tipe tubeless tanpa ban dalam.
Tentunya hal ini bisa dijadikan masukan bagi pemilik CB150R yang menginginkan ukuran kaki-kaki lebih gambot seperti Yamaha New V-Ixion yang sudah pasang ban ukuran 110/80-17 di depan dan 120/80-17 di belakang. (motorplus-online.com)