Find Us On Social Media :

E-Speed, Skutik Listrik Futuristik Dari KTM

By Motorplus, Selasa, 26 Maret 2013 | 15:35 WIB
()

()

Setelah E-Freeride, motor trail bertenaga listrik, kini KTM kembali memperkenalkan E-Speed, skutik bertenaga listrik. Motor berdesain unik ini diperkenalkan pada Tokyo Motorcycle Show 2013 yang berlangsung pada 22 - 24 Maret lalu.

Meski masih dalam bentuk prototype, matik ini dirancang untuk penggunaan perkotaan. Dengan spesifikasi yang hampir mirip dengan E-Freeride. E-Speed juga menggunakan baterai lithium-ion dan berpendingin cair. Dilengkapi permanent-magnet synchronous electric motor. Tenaga yang dihasilkan mencapai 11 kw atau sekitar 14,5 hp dengan torsi 36 Nm.

Skutik ini mampu berjalan sejauh 64 km dengan kecepatan maksimal mencapai 85 km/jam. Waktu pengisian juga cukup singkat, sekitar 2 jam baterai sudah penuh. Untuk rangka E-Speed menggunakan tipe baja teralis dan ditemani suspensi keluaran WP yang dipercaya mampu memberikan handling terbaik.

ÔÇ£Kami di KTM percaya, tenaga listrik pengganti ideal mesin konvensional. Untuk jangka panjang, jarak tempuh akan semakin jauh, khusus untuk daerah-daerah yang peka dengan isu lingkungan, seperti alam terbuka dan wilayah metropolitan padat penduduk," komentar Stefan Pierer, Chief Executive Officer KTM.

Skutik ini juga dilengkapi rem ABS. Tinggal kita tunggu saja motor yang dirancang Gerald Kiska ini diperkenalkan KTM ke publik. (motorplus-online.com )