Seperti dilakukan rumah modif ARM Motor di Jl. Pegangsaan II, Pintu I, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Tukijan yang owner ARM, menggabungkan konsep pacuan street fighter dan aura MotoGP di Yamaha V-ixion Lightning.
ÔÇ£Gabungan kedua konsep ini bisa dilihat dari penggunaan sayap custom dan buntut Yamaha YZR-M1,ÔÇØ bilang Tukijan, modifikator yang memang spesialis body fiber.
Penggabungan dua konsep yang berbeda ini, terlihat proporsional. Memang bila dilihat sekilas, perubahan yang mencolok hanya di kedua bagian itu. Coba deh, lihat lebih detail.
Tangki Vixi alias V-ixion sudah berubah lebih gambot, lewat aplikasi kondom model Kawasaki New Ninja 250. Juga, aplikasi sepatbor depan yang menganut bentuk Yamaha YZR-M1.
Tak lupa, penggunaan hugger belakang untuk bikin bagian swing arm lebih berisi dan kekar.
ÔÇ£Bagian kaki-kaki memang terlihat cungkring. Agar lebih terlihat berisi, ban pakai yang lebih gambot,ÔÇØ bilang Tukijan. Namun, kalau ngomongin soal estetika bodi, nampaknya harus diacungin jempol.
Soalnya bikin motor simple dan enak dilihat. (motorplus-online.com)
DATA MODIFIKASI
Knalpot : R9 Racing Generation
Footstep : Nui
Setang : Hi-tech
Handle : Bikers
ARM Motor : 0815-873-237