Find Us On Social Media :

Motor Sport Terbaru Suzuki Siap Tahun Depan?

By Motorplus, Kamis, 11 Juli 2013 | 14:52 WIB
()


Sebelumnya sudah dibeberkan rencana PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meluncurkan motor sport baru pada tulisan sebelumnya (klik di sini) . Motor sport ini, nantinya akan diposisikan sebagai model baru untuk pengguna New Satria 150F yang ingin naik kelas.

Pemakainya bisa merasakan sensasi yang lebih sporty dari Satria F150 tapi dalam bentuk motor sport medium, bukan lagi bebek.

Sayangnya, Yohan Yahya, Marketing 2W Department Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengakui, motor ini tidak akan diluncurkan dalam waktu dekat. "Tidak tahun ini," ungkapnya ketika ditemui di sela peluncuran New Satria F150 terbaru beberapa waktu yang lalu.

Namun, ketika dikonfirmasi lewat sumber lain, terkuak kalau motor sport anyar ini memang disiapkan untuk tahun 2014 mendatang. Meski belum bisa dipastikan kapan tepatnya, entah di awal atau akhir tahun, tapi dipastikan bisa jadi pesaing untuk Yamaha New V-Ixion atau Honda CB150R.

Kira-kira, sebelum motor ini meluncur tahun depan, spesifikasi seperti apa yang diinginkan? Mesin 150 cc atau lebih dari itu? Teknologi DOHC 4 klep, water coolant dengan transmisi 6 speed dan fuel injection bisa dipertimbangkan untuk disematkan..

Kalau kaki-kakinya mengusung monoshock dan pelek sama lebarnya dengan yang digunakan New V-Ixion mungkin akan terlihat lebih gagah. Bagaimana dengan desainnya, lebih menarik menggunakan fairing atau telanjang layaknya street fighter. Hemmm.. atau ada spesifikasi lain yang ingin ditambahkan? (motorplus-online.com)