Satu-satunya informasi yang bisa didapat adalah mesin yang digunakan memiliki kapasits ruang bakar 124 cc. Wah, kira-kira motor apa ya? Kapasitas mesin 124 atau 125 cc umumnya digunakan untuk sepeda motor matik atau bebek. Tapi pada keluarga Yamaha, lebih lazim digunakan pada matik. Pasalnya untuk bebek Yamaha lebih suka menggunakan kapasitas ruang bakar 135 cc seperti pada Jupiter MX.
Satu-satunya sepeda motor matik yang mengusung mesin 124 cc adalah Xeon RC. Kapasitas mesin bersihnya adalah 124,86 cc. Bisa jadi, ini adalah refreshment atau malah penambahan model anyar dengan basis mesin dan rangka dari Xeon RC yang secara performa sudah terbukti realibilitasnya.
Bisa jadi, matik yang dimaksud adalah Nouvo SX seperti yang sudah dipasarkan di Thailand. Motor ini juga mengusung mesin yang serupa Xeon RC, sama-sama 124 cc. Secara dimensi dan kapasitas mesin, pas banget untuk dijadikan batu sandungan Honda Vario Techno 125. Hemmm.. Menarik nih kalau motor ini sampai dipasarkan di Indonesia.
Secara produk, mari melihat line motor sport Yamaha di India. Ada beberapa motor sport yang mengusung mesin 125 cc. Salah satunya adalah Yamaha SS125. Apakah ini salah satu langkah Yamaha untuk masuk ke pasar entry level dan berharap mampu mendulang jumlah penjualan lebih banyak lagi? (motorplus-online.com)