Find Us On Social Media :

Bantu Korban Sinabung

By Motorplus, Selasa, 8 Oktober 2013 | 21:37 WIB
()

Siap menyalurkan bahan makanan

Empati para biker pada bencana alam Gunung Sinabung diwujudkan dalam bentuk nyata. Enam klub Sumatera Utara langsung bergegas menyalurkan bantuan. Mereka terdiri atas Raskijang Medan, Komunitas Motor Tua Medan, BSA Owners Motorcycles (BOMS) chapter Medan, NorthernSiders MC Medan, Bikers Brotherhood Check Point North Sumatera dan Black Hawk Batavia Prospect Chapter Medan.

Semua klub saling bersinergi untuk mengumpulkan bantuan yang diperlukan masyarakat, Minggu (22/9) lalu. Bantuan berupa bahan makanan pokok, mie instan, perlengkapan bayi, masker, perlengkapan mandi, cuci, kakus dan pakaian layak pakai.

”Kami konsentrasikan di Jambur Sempakata, tempat acara adat Karo di Kabanjahe Kapubaten Karo, Sumatera Utara,” jelas Bowo, Wendy dan Pablo mewakili klub pertisipan.

Mereka berkordinasi dengan M. Cerah selaku penanggung jawab logistik erupsi Gunung Sinabung. Erupsi Gunung Sinabung memang cukup mengganggu aktivitas masyarakat setempat. Lokasi yang sebelumnya indah berubah menjadi kotor dan berdebu. “Kami juga mendapat dukungan penuh para skuteris dan brother dari Tiger Sumatera Utara,” lanjut mereka.

Salute and support! (www.motorplus-online.com)