Find Us On Social Media :

Kawasaki Ninja 250, Kenang-kenangan dari Indonesia

By Motorplus, Minggu, 13 Oktober 2013 | 21:34 WIB
()

()

Pacuan sporty jadi acuan

Iduk TL yang warga negara Timor Leste, tak hanya mengemban misi menuntut ilmu di Fakultas Pertambangan Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Jogjakarta. Namun, doi juga mempunyai misi lain. Yaitu, misi memodif motor. Maklum, di negaranya sangat jarang dijumpai modifikator. Dan, seandainya ada, tentunya harganya sangat mahal.

“Saya beli Kawasaki Ninja 250, terus dimodifikasi. Setelah jadi, saya pakai buat aktivitas kuliah. Baru setelah kelar kuliah, motor dibawa pulang ke negaraku,” buka Iduk dengan logat khas Indonesia Timur. Menurut Iduk, bahwa memang kebanyakan mahasiswa Timor Leste yang kuliah di kota Jogjakarta, pasti melakukan hal serupa.

()

Lampu dibuat lebih ‘cantik’ lewat projector

Iduk yang kadung pacuan MotoGP pun menerapkan konsep yang sama dengan motor idolanya itu. So, permainan bodi belakang yang dibikin single seater lewat bodi fiberglass pun diterapkan.

Tentunya, bukan Iduk sendiri yang kustom motornya. Tapi, dia melarikannya ke Vrider Jogjakarta di Jl. Matahari No.99, Deresan, Jogjakarta.

Ganti arm lebar mengikuti ban

Agar kesan sporty makin kental, lampu depan Ninja karbu pun diganti dengan model projector. Setelah itu, bodi dilabur dengan cat airbrush bermotif helm milik Colin Edward. “Setelah jadi, motor akan saya bawa pulang kenegara saya dan sebagai kenang-kenangan dari Indonesia,” senang Iduk. (www.motorplus-online.com)