Find Us On Social Media :

Modifikasi Yamaha Byson 2012 Medan, Hasil Garapan Bareng Teman-Teman di Club

By Motorplus, Rabu, 18 Desember 2013 | 20:12 WIB
Modifikasi Yamaha Byson 2012 Medan, Hasil Garapan Bareng Teman-Teman di Club (motorplus)

Modifikasi Yamaha Byson 2012 Medan, Hasil Garapan Bareng Teman-Teman di Club (motorplus)

Manfaat masuk klub memang dirasakan dari segala aspek. Termasuk saat modifikasi besutan andalan. Klub bakal ikut membantu. Seperti yang terjadi ketika face off Yamaha Byson tunggangan Novan Lubis. “Pengerjaan modifikasi hampir semuanya dibantu member Byson Independent Medan (BIM),” kata Ovan, panggilan akrab Novan Lubis.

Konsep, mengutip tampilan KTM Duke 200. Makanya warna hitam dominan dikombinasi orange, kental dengan warna KTM. Buat perkuat image, dipasang sasis tubulular bikinan dari pipa besi diameter 1 inci di sisi kiri-kanan. Bodi bohay Byson, di-rebuilt lebih semok lewat body art bahan fiberglass.

“Body fiber ini juga dikerjakan bareng-bareng teman satu club,” paparnya. Hanya hugger swing arm yang comot produk aftermarket.

Modifikasi Yamaha Byson 2012 Medan, Hasil Garapan Bareng Teman-Teman di Club (motorplus)

Konsep KTM Duke tak terlihat kala melototin bodi Byson. Pasalnya lekuk si bohay ini, malah lebih deket ke Yamaha FZ8. Finishing touch bodi tak ribet di repainting, cukup aplikasi manual cutting sticker.

“Desain goretan awal cutting sticker, saya yang bikin. Namun untuk pengerjaan total, saya serahkan ke member BIM yang sudah fasih soal ini,” terang pria berumur 33 tahun itu.

Untuk pelek, Novan masih pede pakai standar bawaan pabrik. Perkuat unsur aman saat riding, seperangkat cakram belakang ikut diadopsi. Tak lupa piringan depan pakai diameter lebih lebar, 320 mm. Ini bikin kaki-kaki terlihat cakep.

Hasil garapan klub BIM ini, ikut di Yamaha Cuzztomatic 5 Region 2 yang diadakan di Medan, Sumatera Utara beberapa waktu lalu. Terjun di kelas Non Automatic Fashion Standar. Pengerjaan yang rapi dan utamakan unsur MEFRIK, tim juri beri titel juara 2 buat Byson ini. (www.motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI

Handguard: MotoGP
Cakram: PSM
Knalpot: AHRS

Oli Cooler: Suzuki Satria F-150
Setang: Rental