Find Us On Social Media :

Atasi Soket Lampu Kawasaki Ninja 150 Hangus, Bisa Pakai Material Keramik Atau Pakai Ikatan

By Motorplus, Selasa, 4 Februari 2014 | 08:00 WIB
()

()
Pemasangan soket yang tidak pas bisa bikin soket hangus

Pengguna Kawasaki Ninja 150 ada yang dibikin pusing dengan soket lampu depan yang  hangus terbakar. Selain menimbulkan bau yang tidak sedap, soket yang hangus juga membuat kerja lampu tidak optimal. “Hidup segan mati tak mau,” begitu kata Reza yang mengalami masalah ini di Kawasaki Ninja 150 RR rakitan 2008 tunggangannya.

Soket lampu Ninja yang punya tipe H4 memang rentan hangus bahkan meleleh karena terbuat dari plastik. Padahal, bohlam lampu sendiri mengeluarkan panas yang cukup besar jika digunakan dalam waktu yang cukup lama.  

“Soket lampu hangus disebabkan panas yang dikeluarkan bohlam. Umumnya terjadi akibat korslet karena pemasangan soket yang tidak sempurna,” ucap Ahmad Arifin, mekanik AR’s Motor di Jl. Muchtar Sawangan, Depok, Jawa Barat.

Solusinya, sobat bisa menggunakan soket aftermarket berbahan keramik. Dengan bahan dasar keramik, dijamin soket tidak akan hangus atau meleleh karena panas berlebih dari bohlam.

Karet kabel yang meleleh membuat kabel terlepas dari soket kuningan

Tidak berhenti sampai disitu, para pengguna Ninja masih kerap mendapatkan masalah setelah menggunakan soket keramik. Umumnya lampu akan berkedip atau mati saat terkena guncangan. Efeknya memang tak langsung, tapi setelah beberapa minggu setelah menggunakan soket keramik.

“Soketnya memang enggak hangus, tetapi panasnya bisa membuat karet kabel yang terikat di soket kuningan meleleh. Efeknya kabel akan terlepas dari soket kuningan yang ada di dalam rumah soket. Sering terjadi, karena kabel hanya terikat di bagian itu saja,” tambah Arif.

Nah, biar lampu tidak genit alias tidak kedip kala terguncang, ada caranya. Sobat buka bagian soket kuningan dari rumah soket. Buang karet pelindung kabel, agar serat kabel terbuka sedikit panjang. Lalu lilitkan bagian kabel yang terbuka ke batang soket kuningan dan kencangkan. Dijamin tidak genit lagi dan tidak butuh tambahan biaya deh. (www.motorplus-online.com)