Find Us On Social Media :

Info Lalu Lintas, Baiknya Cek Banjir Lewat NTMC Biar Aman Di Perjalanan

By Motorplus, Kamis, 6 Februari 2014 | 06:23 WIB
()

Pastikan jalur tidak tergenang

Banjir kembali melanda Jakarta dan sekitarnya. Beberapa ruas jalan pun tergenang. Di beberapa minggu ke depan berdasarkan laporan cuaca, diprediksi Jakarta masih mengalami banjir hingga Februari mendatang.

Sebab itu, upaya mengetahui lokasi jalanan yang bakal terkena banjir penting juga dimiliki oleh pengendara motor. Paling tidak bisa memikirkan jalur alternatif menuju ke lokasi tujuan. Atau paling tidak bisa memprediksi ketinggian jalur yang akan dilewati.

Menurut Wadirlantas Polda Metro Jaya, AKBP Sambodo, pihak Kepolisian dalam hal ini NTMC memiliki data terkini mengenai lokasi atau titik rawan banjir. “Titik ini juga disertai dengan ketinggian air banjir. Sangat informatif dan bisa dimanfaatkan oleh pengendara,” katanya,

Bila harus keluar rumah, masyarakat dihimbau untuk terlebih dahulu mendapatkan informasi ruas jalan yang dapat dilalui kendaraan.

“Bila terpaksa memng harus keluar rumah, ada baiknya mencari informasi soal kondisi lalu lintas terkini. Bisa dengan mendengarkan radio, atau cari informasi lokasi yang tidak banjir dengan mengakses Facebook NTMC atau bisa telepon ke (021) 52960770,” sambungnya lebih lanjut.

Dan bagi pengendara kendaraan roda dua, beliau juga mengimbau agar berhati-hati jangan menggunakan jas ujan jenis ponco. Sebab, bisa tersangkut di jari-jari roda. “Bila gunakan motor, hati-hati gunakan jas hujan, agar tidak tersangkut pada jari-jari motor.”

Perwira melati dua ini juga menghimbau kepada pengendara untuk tetap berhati-hati terhadap jalur yang biasa mereka lewati. “Khusus pengendara diingatkan untuk ekstra waspada karena banyak jalan berlubang akibat genangan air hujan.” (www.motorplus-online.com)