Find Us On Social Media :

Moto Morini Scrambler dan Granpasso, Rasa Italia yang Bakal Dijual di Negara Bollywood

By Motorplus, Rabu, 12 Februari 2014 | 10:53 WIB
()

()
Scrambler, lebih cocok untuk segmen urban perkotaan

Moto Morini adalah salah satu dari sekian banyak motor produksi asal Italia yang menjejalkan produknya di global. Meski penjualannya tidak sebesar manufaktur raksasa Italia seperti Ducati atau Aprilia, setidaknya mereka masih konsisten memasarkan produk dengan rasa Italia yang sangat kental.

Seperti yang mereka lakukan di ajang India Auto Show (IAS) 2014, manufaktur berlogo dobel ‘M’ itu, meluncurkan 2 produk sekaligus untuk pasar India. Motor yang mereka luncurkan tersebut adalah Moto Morini Scrambler dan Granpasso.

Pada dasarnya kedua motor ini memiliki basis mesin yang sama. Yaitu menggunakan mesin 1.187 cc dengan konfigurasi V-Twin. Mesinnya sudah dilengkapi pendingin cairan, sistem injeksi dan sistem transmisi 6 percepatan. Tenaga yang mampu dihasilkan kedua motor ini adalah 115 hp untuk Scrambler dan 116 hp untuk Granpasso.

Granpasso, siap menjelajah jauh

Meski keduanya memiliki basis mesin yang sama, tapi keduanya menyasar segmen berbeda. Untuk Scrambler, motor ini menyasar kaum urban perkotaan. Sementara Granpasso diperuntukkan bagi mereka yang senang melakukan touring jarak jauh.

Tidak seperti manufaktur lain yang punya dana banyak untuk melakukan publikasi besar-besaran pada produk mereka, Moto Morini langsung memboyong produknya ke ajang pamer tersebut. Bahkan kedua produk tersebut diimport secara CBU (Completely Built Up) ke India. Jika sukses di India, mungkin saatnya melirik pasar Asia Tenggara yang juga mulai bergejolak. (motorplus-online.com)