Ferry yang pemilik Kawasaki Z250 ini, ingin tunggangannya tampil keren. Tapi, tetap nyaman saat digunakan. Makanya, part bolt on menjadi incaran saat merubah tampilan motor. Selain lebih simpel dalam hal pemasangan, karakter motor saat diajak riding juga tidak berubah.
“Selain enak dilihat, motor juga harus nyaman saat digunakan. Kalau adopsi limbah moge, karakter motor saat dikendarai ikut berubah. Proses pemasangannya juga lama,” tambah Ferry yang bangun motornya di Xtreme Motor Sport yang alamatnya di ruko Angke Square B19, Jelambar, Jakarta Barat.
Sasaran utamanya, membuat motor terlihat lebih garang. Suspensi depan diganti dengan tipe upside down yang lebih besar. Warna tabung juga sengaja dipilih hitam, agar selaras dengan warna body dan tampak lebih sangar. Efeknya, bagian kaki-kaki depan lebih berisi.
Mengentalkan aura sporty pada motor, dipasangkan beberapa part bermotif karbon. Bukan cuma di bodi, tapi bagian rangka ikut ditutup dengan cover bermotif karbon. Selain itu, bagian buritan dibuat single seater. Jadi, tampak lebih ramping dan enak dipandang.
“Part variasi sengaja pilih warna hijau agar selaras dengan bodi motor. Partnya langsung pesan dari Thailand, karena warna ini masih cukup langka di pasaran,” sebut pria yang tinggal di Jl. Kemanggisan Raya, Palmerah, Jakarta Barat.
Untuk grafisnya, Ferry gunakan sticker printing. Tentunya, agar mudah diganti ketika bosan. (www.motorplus-online.com)
DATA MODIFIKASI
Upside down : Equinox
Volt meter : Koso
Knalpot : Prospeed
Frame guard : Bikers
Setang: Rizoma