Find Us On Social Media :

Hendra Johanes, Bos Gerai HP yang Beringas Jadi Kolektor Motor Honda NSR Ragam Tipe

By Motorplus, Jumat, 14 Maret 2014 | 12:15 WIB
()

()
Hendra (kanan) dan Yong, sesepuh NSR Bandung. Hampir semua koleksinya berlabel collector item

Bos Net One, toko variasi ponsel di Bandung ini tergolong unik. Selain pebisnis, dia juga biker kategori maniak. Makin nyentrik lagi, Hendra Johanes gandrung sama motor-motor 2-tak terutama NSR. Motor ini memang sengaja didesain pabrikan Honda Jepang dengan racing style yang memang murni diperuntukkan jalanan.

Dijual untuk pasar dalam negeri Jepang, Eropa dan Asia. Beberapa varian populernya seperti NSR 150, NSR 125, NSR 250R sampai yang sekelas moge, NSR 400, NSR500 sebagai pengganti RC211V di ajang MotoGP yang juga jadi incaran para kolektor.

()
Selain NSR varian lain Honda Dash juga ada

Buat para speed junkie, motor ini memang layak dihormati. Maklum, sudah discontinue alias nggak diproduksi sejak lama. Sasis almu, jeroan mesin oakley, akselerasi yahud. Nggak heran Freddie Spencer jadi jawara MotoGP naik NSR 250 dan NSR 500 di musim yang sama.

Apalagi versi non fairingnya, NSR250F menyaingi varian legendaris mereka NSR 250R yang lumayan langka. “Sayang saya nggak punya nih NSR 500-nya Freedia Spencer. Adanya NSR 400 yang desainnya hampir mirip namun speknya beda,” kekeh Hendra.

”Memang motor ini unik, saat riding beda sensasinya, apalagi kalau RC valve-nya berfungsi, rasanya nggak bisa digambarkan. Bukan cuma itu, desain NSR tetap up to date, nggak akan ketinggalan zaman,” bilang biker pelontos ini.

Berbagai varian langka

Motornya juga nggak rewel dan enak diajak turing. Motor desain balap murni tapi dipakai di jalanan. Kalau riding, nggak perlu ngebut, orang-orang sudah suka dengan desainnya yang sport abis.

Sambil jalani bisnis, ia getol mengumpulkan berbagai varian NSR. “Sejak tahun 2004, dulu masih 23 unit NSR berbagai jenis. Kini saya tambah dengan varian lainnya 13 merek lain,” bilang Hendra

Penambahan varian lainnya, supaya lebih bervariasi. “Sebagian besar masih merek Honda seperti NSR Hornet, NSR 250 (MC21 dan MC28) ada juga 125R, RR, FSX, SP, NS400, Honda Dash, Aprilia dan Aprilia SR125 matik. Selain itu saya juga hobi ngumpulin berbagai jenis helm, die cast mobil dan motor.”

Weisss. (www.motorplus-online.com)