Tahun ini PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mempersiapkan langkah-langkah strategis dengan menggandeng 3 tim balap untuk turun di balap motor Indoprix. Untuk itu, hari ini PT SIS melaunching tim balap Suzuki tersebut di Rolling Stone Cafe, Senin (21/4).
Tiga tim yang digadang mengembalikan kejayaan tim balap Suzuki, diantaranya Suzuki Topan Racing Team, Suzuki Harlan Racing Team serta Suzuki Felix Racing Team yang hingga saat ini tetap di fokus dengan pabrikan berlogo 'S' besar itu.
Ke-3 tim yang diandalkan akan menurunkan pembalap papan atas diantaranya Rafid Topan di kelas 130 cc dan sport 150 cc, Harlan Fadillah turun di kelas IP 130 cc dan sport 150 cc. Sementara mantan pembalap kenamaan Suzuki, Felix Junianto akan menurunkan pembalapnya Okvan Irvana di kelas IP 115 dan sport 150 cc.
Yohan Yahya, Manager Promosi PT SIS menuturkan, pemilihan ketiga tim dan pembalap bukan tanpa alasan. Apalagi secara kualitas semuanya sangat bisa diandalkan. "Diharapkan dengan bergabungnya mereka, tim Suzuki akan kembali berjaya di ajang balap motor nasional," ujar Yohan Yahya.
Lanjut Yohan, ketiga tim yang akan turun dipastikan akan menggunakan produk andalan Suzuki yaitu Suzuki Satria F150 dan di kelas Bebek memakai Suzuki Shooter. (www.motorplus-online.com)