Find Us On Social Media :

Grasstrack Karanganyar, Selain Event Balap Garuk Tanah Juga Kembangkan Wisata Lokal

By Motorplus, Jumat, 25 April 2014 | 10:33 WIB
()

Pemandangan dari atas. Indah

Banyak cara dilakukan pemerintah daerah untuk mengenalkan potensi pariwisata di daerahnya. Salah satunya lewat grasstrack. Kejurda Grasstrack Piala Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar, di sirkuit Telogomulyo, Karanganyar salah satunya. Dilihat dari letak sirkuit yang di lembah dan dikelilingi perbukitan, jelas menawarkan pesona alam daerah tersebut.

Sudrajat, pihak penyelenggara dan juga sebagai Lurah Desa Wonorejo, Telogomulyo, Jatiyoso Karanganyar, mengatakan, Telogomulyo merupakan daerah pegunungan di lereng Gunung Lawu. Alamnya sangat indah dan asri.

“Maka dari itu, kami mengenalkan keindahan alam daerah kami lewat balap motor grastrack ini. Gasstrack sebagai jendela pembuka pariwisata di daerah kami ini. Kami berharap bahwa grasstrack ini menjadi wahana baru dan hiburan baru buat masyarakat di sekitar sini,” kata Sudrajat.

Sudrajat menambahkan, selain tempat wisata alam yang indah, di sini juga banyak sayuran yang dihasilkan oleh masyarakat. “Jadi, dengan grasstrack kami harapkan banyak sektor terangkat. Ekonomi masyarakat setempat mendapatkan imbas positifnya.”

Sirkuit ini nantinya akan ditetapkan sebagai sirkuit permanen. Melihat hal ini, beberapa pembalap ikut angkat bicara. M. Arjun dari Klaten, Jawa Tengah menilai sirkuitnya bagus. Tanahnya liat serta panjang dan lebarnya sudah cukup. Hanya saja akses menuju sirkuit sangat sulit.

“Memang semuanya sudah lumayan bagus. Akses susah karena banyak jalanan rusak. Perlu pembenahan dari pemerintah setempat,” kata tracker tim Bonaharto INK ARJ22 ini.

Zulfikar, pembalap senior Nanggroe Aceh Darusalam menambahkan, sirkuit sangat menantang. “Kalau pihak penyelenggara mau mengelola sirkuit secara serius, maka kelak tentunya akan sangat berguna bagi masyarakat daerah sini. Sebab alam sangat bagus. Untuk balap dan refreshing bersama keluarga sangat pas. Hanya saja diperlukan fasilitas yang memadai dan akses jalannya perlu diperbaiki.”  (www.motorplus-online.com)