Find Us On Social Media :

Superbike U Can Ride Everyday, Itu Karena R25 Punya Desain dan Power Ala Superbike

By Motorplus, Selasa, 27 Mei 2014 | 16:48 WIB
()

“Motor ini mengusung konsep Superbike You Can Ride Everyday. Punya desain dan power ala superbike,” beber M. Abidin, GM Technical Service & Motorpsort PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM)

Perhatikan dari segi desain, moncong depan dirancang bak moge sport tulen. Menganut 2 headlamp yang agak sipit dihiasi center air duct di tengahnya. Desain kedok lampu hingga nyambung ke windshield dibuat melancip. Sehingga kesan aerodinamisnya sangat kental.

“Desain depan ini, termasuk airscoop terinspirasi dari Yamaha M1. Airscoop tersebut bukan sekadar hiasan. Tapi, ada fungsinya. Yakni untuk mengarahkan aliran udara dari depan buat menyapu panas mesin yang ke atas maupun dari headlamp. Sehingga tidak sampai ke rider,” terang Abidin.

Lanjut ke bodi samping dan belakang, lekukan tajam serta dimensi yang dibuat ramping pada fairing. Sehingga menghasilkan kemampuan membelah angin dari depan yang mantap. Namun kesan berotot di tengah tetap mencuat. Sebaliknya di bagian buritan justru dibuat meruncing. Rancangan seperti ini membuat R25 seolah-olah punya titik berat di depan layaknya motor superbike.

“Rancangan tadi dinamakan mass forward shilouette. Massa motor tertumpu di depan, sehingga mengisyaratkan grip roda depan sangat kuat,” imbuh Abidin yang lanjut kasih tau kalau lampu belakang R25 sudah mengaplikasi LED. (www.motorplus-online.com)