Find Us On Social Media :

Bersihkan Kotoran Di Equalizer CBS Pakai Cairan Penetran

By Motorplus, Selasa, 17 Juni 2014 | 13:16 WIB
()

cukup bersihkan saja

Kabel konektornya memang telah dilumasi saat keluar dari pabrik. Namun, akibat penggunaan pelumas akan kering. Pelumas pada mekanisme CBS bisa kering, dikarenakan panas atau terkena semprotan air sabun waktu cuci motor. Efeknya, bikin tarikan rem suka terasa berat.

Nah, kalau pun bicara perawatan, mudah. Bersihkan kotoran yang nempel equalizer CBS yang ada di balik cover setang pakai cairan penetran. “Setelah itu, bersihkan pakai angin kompresor, lalu lumasi gemuk. Bisa dilakukan di bengkel AHASS saat service rutin,” ujarnya.

Yang perlu diperhatikan dalam mekanisme CBS adalah ketebalan kampas rem belakang. Jika mulai menipis, tentu bisa dirasakan sen-diri. Dan, indikatornya bisa dilacak pada pengereman. Seperti, kurang pakemnya meski sudah ditarik penuh. Tak ada cara lain, segera ganti rem belakang agar CBS kembali berfungsi maksimal. (www.motorplus-online.com)