Hari rabu (27/11) jadi hari keberuntungan EM-Plus. Nggak tanggung tanggung, PT Triumph Motorcycle Indonesia (TMI) lewat brothers Rhys Leaun (Workshop Manager), Indra Dwi Sunda (Marketing Manager) dan Bonie Ario (Sales Consultant), nantangin kami jalan. So pasti bukan jalan kaki. Tapi, TMI ngasih jajal tiga varian terbaru Triumph. TMI ngasih kesempatan turing tiga varian Triumph terbaru, yakni Bonneville, Street dan Speed Triple juga Explorer.
Tentu ini moment luar biasa. Bonneville adalah legend-nya Triumph. Motor paling nyeleb di dunia dan jadi lifestyle para psychocycle tulen. Street dan Speed Triple bergenre roadster incaran speed junkie. Belum cukup, diajak serta, satu andalan mereka lagi, bergenre adventure, motor dual purpose, Tiger 800 XC. Makin afdal, bro Rhys ikutan joint pakai motor yang disukai para cult bikers, Thunderbird Storm.
Jalur yang dilalui bisa dibilang middle turing. Start dari Jakarta menuju Puncak via Sentul. Itu perginya lo, pulangnya keluar prosedur, masuk ke Kota Bunga Cimacan, tembus ke Cibinong sampai Depok dan kembali finish di Jakarta. Bukan hari biasa kan? Tapi, info lengkap turing tiga varian Triumph terbaru dibahas di MOTOR Plus edisi minggu ini (823). (www.motorplus-online.com)