Informasi yang didapat dari sumber EM-Plus yang dapat dipercaya, menyebut Honda Vario 150 pakai mesin PCX 150. Tentu tidak langsung plek atau langsung pasang saja. Ada beberapa penyesuaian juga yang dilakukan agar pas dengan karakter dan Vario 150.
"Basis mesinnya sama. Tapi, beberapa part ada yang disesuaikan. Begitu juga dengan CVT yang menyalurkan tenaga dari mesin ke roda. Sama dengan yang diusung PCX 150," bisik sumber EM-Plus yang tidak mau disebut namanya.
Konfigurasi mesinnya, satu silinder SOHC pendingin cairan. Dengan kapasitas murni 152,9 cc. Fitur dan teknologi yang diusungnya pun akan mirip dengan skubek premium Honda tersebut. Seperti Idling Stop System (ISS), LED headlight dan sebagainya.
Vario 150 yang pakai mesin PCX 150 ini disinyalir akan diluncurkan resmi pada tanggal 14 Januari mendatang. Sebab, PT Astra Honda Motor (AHM) sudah mengirimkan undangan resmi peluncuran motor ke media ditanggal tersebut. Kemungkinan besar Vario 150. (www.motorplus-online.com)