Find Us On Social Media :

Modifikasi Kawasaki 150 Jadi KTM Six Days

By Motorplus, Kamis, 29 Januari 2015 | 11:45 WIB
()

()

Bagi penyuka adventure, dijamin gak bakal nolak kalo dikasih KTM Six Days. Tapi, bro Hasan, salah satu member Tragag Tangerang, ogah berkecil hati saat kongkow bareng teman crosser maupun komunitasnya yang banyak besut KTM. Soalnya Hasan sukses modifikasi Kawasaki 150 jadi KTM Six Days.

Ia boyong Kawasaki KLX150L miliknya ke Ifhung Motor (IM) di Jl. Raya Pasar Kemis, Tangerang, Banten buat dikustom ulang agar terlihat lebih berkelas. “Yang pasti, kini nggak kalah gaya dari punya teman-temannya, hehehe…,” tutur Saeful ‘Ifhung’, punggawa IM.

Ini dia yang dibangga-banggakan Hasan karena sudah modifikasi Kawasaki 150 jadi KTM Six Days. Biar gak punya KTM Six Days beneran, diakalinya dengan mencomot bodinya. Tapi, hanya bodi belakang dan sepatbor depan-belakangnya saja. Bodi ini, tentu dikawinkan dengan sasis bawaan KLX150L. “Tangki dan shroud-nya tetap punya KLX150L,” jelas Ifhung.

Dalam penerapan modifikasi Kawasaki 150 jadi KTM Six Days, Saeful tak banyak menemui kesulitan. Hanya perlu bikin braket baru di sana-sini, beres deh! ”Saya serahkan semua pada mas Ifhung. Apa yang dikonsepi sama dia, saya akui sukses dan saya sendiri puas melihat kuda besi saya menjadi lebih gahar. Apalagi setelah tabung sok depannya di-powder coating. Mantab...!” bangga Hasan yang owner Aneka Jaya di Jl. Kebon Jeruk 3 No.25, Sawah Besar, Jakarta Barat ini. (www.motorplus-online.com)

Data Modifikasi
Bodi        : KTM SixDay
Cakram depan    : KLX Kawahara
Cakram belakang    : Yamaha YZ250
Setang    : Accerbis
Arm    : Yamaha YZ250
Knalpot    : X3 Kustom Ifhung Motor
Gear belakang    : Rental KTM 520/52