Find Us On Social Media :

Kunci Immobilizer Bakal Trend

By Motorplus, Senin, 26 Januari 2015 | 11:25 WIB
()

Miris liat sistem pengamanan motor sport 250 cc yang banyak beredar di Indonesia. Dengan banderol lebih dari Rp 50 juta, model kunci kontak cuma apa adanya. Malah, teknologi pengamannya bisa dibilang kalah sama motor jenis bebek atau skubek. Tapi, EM-Plus berani bilang kalau kunci immobilizer bakal trend di Indonesia.

Kunci immobilizer bakal trend di motor sport sudah ada tandanya. Di Yamaha Asean Cup Race beberapa waktu lalu, Yamaha sudah memperkenalkan Immobilizer untuk Yamaha YZF-R25. Sebuah titik terang untuk hasil yang lebih aman. Hehee..

Sebenarnya, Honda juga punya teknologi kunci tipe immobilizer yang diberi nama Honda Ignition Security System (HISS). Sistem kerjanya tidak jauh berbeda dari kunci immobilizer yang lain. Sayang, sistem HISS juga baru dipasangkan di motor berkapasitas 600 cc lebih. Sama seperti Kawasaki yang teknologi immobilizernya baru bisa dinikmati para penunggang supersport buatannya saja.

Jika benar Yamaha akan adopsi kunci immobilizer di R25 mulai tahun ini, bukan tidak mungkin pabrikan lain akan segera menyusul. Sebab permintaan konsumen motor sport 250 cc di Indonesia akan teknologi ini sangat besar. Bisa jadi, adanya sistem kunci immobilizer nantinya akan jadi salah satu faktor pertimbangan konsumen dalam memilih calon tunggangannya. Bahkan bisa jadi standar baru di Indonesia seperti sistem SKS dan kunci immobilizer bakal trend.(www.motorplus-online.com)