Pemilik bengkel modifikasi Gufron Salvage Engine modifikasi Harley Davidson Softail S&S 1.340 cc punya konsep simpel. Bikin HD Softail S&S 1.340 cc minimalis dan easy handling. Perihal bentukan hasil akhir, tergantung selera sang pemilik. ”Model dan warna tiap orang punya taste masing-masing. Solid black dirasa cocok untuk Prostreet ini,” jelas pemilik bengkel modifikasi di Jl. Srimahi 1 No. 21, Bandung, Jawa Barat.
Yup.., Harley Davidson Softail S&S 1.340 cc punya konsep simpel dengan tekanan aliran Prostreet yang simple dan sederhana. Namun tetep mengutamakan kenyamanan dan easy handling. Tapi, tentunya tak cuma itu, konsep dan estetika tetep diutamakan.
Roda belakang dengan ukuran ban selebar 210, tampak kokoh berikut pelek depan belakang Fullmoon bawaan Fatboy. Sedang ban depan selebar 130 dipasang antara tabung shockbreaker Inverted DNA, yang dilengkapi disc brake bawaan.
Setang T bar porposional dengan model penampung bahan bakar, disesuaikan ukuran sepatbor belakang yang lebar. Warna pilihan hitam doff memang bikin tampilan dirasa lebih macho. Apalagi knalpot Rinehart yang gak luput dari warna nge-doff. (www.motorplus-online.com)
Data Modifikasi :
Ban depan : 130-90/16 Metzeler
Ban belakang : 210-50/17 Metzeler
Headlamp : DNA
Gufron Salvage Engine : 0813-8599-3309