Find Us On Social Media :

Jambore Nasional VI Republik BeAT Indonesia Di Ternate

By Motorplus, Senin, 16 Maret 2015 | 11:15 WIB
()

()
Makan Patita, tradisi makan bersama khas Ternate, yang artinya makan bersama

Sebanyak 300 bikers Honda BeAT berkumpul menghadiri Jambore Nasional VI Republik BeAT Indonesia di Ternate, Maluku Utara, Sabtu ini (14/3).

Bagi Ternate Jambore Nasional VI Republik BeAT Indonesia di Ternate  gelaran komunitas pertama berskala nasional. "Perlu waktu 4 tahun untuk meyakinkan gelaran ini dilakukan di sini. Kami sangat maklum, wilayah Maluku Utara yang kepulauan jadi pertimbangan ketika memutuskan gelaran ini di sini," ungkap Adi Heriyadi, Ketua Panitia yang juga Ketua BeAT Matic Club.

Suasana guyub antar peserta terlihat. Inilah yang menjadi tujuan dari Jambore Nasional VI Republik BeAT Indonesia di Ternate. Dalam gathering ini pihak AHM dan PT Daya Adicipta Wisesa, main dealer Honda Sulut, Gorontalo dan Maluku Utara mengadakan kegiatan CSR berupa penyerahan alat tulis dan Al Quran serta bersih bersih pantai Sulamadaha. (www.motorplus-online.com)

Start rolling thunder kota Ternate