Pembalap Yamaha Indonesia yakin juara di balapan Asia. Yamaha Factory Racing Indonesia mengandalkan tiga pembalap untuk turun di kelas Sport 250 cc Asia Road Racing Championship (ARRC) tahun ini. Seri perdana ARRC akan berlangsung minggu ini (18/4-19/4) di sirkuit Sepang International, Malaysia.
Rider Yamaha Indonesia yang dipercaya turun di ARRC musim ini, Imanuel Pratna, Sigit PD dan Galang Hendra. Pengalaman, prestasi dan skill sudah dimiliki Imanuel, jawara Suzuka 4 Hours 2014, Sigit runner up Suzuka 4 Hours 2014 dan Galang rider muda bertalenta yang dipercaya menjajal kelas 250 cc Yamaha Asean Cup Race 2014.
Sigit sudah pernah menjajal sirkuit Sepang di kelas bebek 115 cc ARRC 2008, sedangkan Imanuel dan Galang bakal jadi pengalaman pertama untuk balapan resmi. Ketiganya sama-sama sudah mencicipi karakter Sepang saat tes resmi pramusim ARRC.
”Saya sudah pernah balapan resmi di Sepang, jadi cukup membantu untuk memahami treknya. Sekarang di seri pertama ARRC dengan motor R25 yang sudah sering saya jajal, lebih mudah lagi untuk memacunya kencang. Saya ingin naik podium mengibarkan bendera Merah Putih di sini untuk Indonesia,” tekad Sigit.
Pembalap Yamaha Indonesia yakin juara di balapan Asia dengan komentar yang keluar dari Imanuel. ”Fisik dan mental saya sudah siap supaya mendukung balapan 100%. Setelah tes pramusim di Sepang, jadi bisa lebih membaca karakter sirkuit ini dan percaya diri buat finis di garis depan, apalagi banyak spot overtaking,” ucap Imanuel.
Rider asal Yogya, Galang Hendra, juga menyatakan siap fisik dan setingan motor untuk balapan ini. Berarti kelihatan kalau pembalap Yamaha Indonesia yakin juara di balapan Asia.
”Kesehatan fisik dan setting motor yang paling utama. Fisik harus kuat banget karena Sepang panas terik jadi menguras tenaga. Tapi saya sudah bisa beradaptasi karena mirip dengan cuaca di Sentul. Setingan motor juga sudah ketemu, tinggal finishing saja di latihan Jumat. Semoga bisa mendapatkan hasil terbaik di race nanti,” harap Galang.
Selain tim pabrikan, Yamaha Indonesia juga tampil dengan tim satelit di ARRC yang diwakili Yamaha Tunggal Jaya Racing Team dengan dua rider yaitu R. Fadhil dan M. Zaki. (www.motorplus-online.com)