Hari ini (7/6) jadi hari terakhir Honda Smart Adventure menjelajah dengan 12 matic Honda dari 28 Mei lalu. Inilah turing matic terjauh yang dilakukan Honda dengan jumlah skubek terbanyak dengan jarak terpanjang, lebih dari 2.400 km. Hari terakhir Honda Smart Adventure akan ke Anjungan Satu Hati di Pantai Ampenan, Mataram, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
“Nanti rombongan Honda Smart Adventure di anjungan Satu Hati akan disambut 150 motor dari 6 club Honda dari Lombok,” beber Wendy Tenario, Kabag Marketing Astra Motor NTB.
Di anjungan Satu Hati-lah jadi titik finish dan hari terakhir Honda Smart Adventure. “Nanti akan diinformasikan berapa jarak yang sudah ditempuh 12 matic yang dipakai,” kata Judhi Gautama, Senior Manager Brand Activation PT Astra Honda Motor (AHM).
Kemarin (6/6) hari pertama peturing Honda Smart Adventure menginjakan ban matic Honda di Lombok. Ada tiga aktivitas utama selama ngegas lebih dari 150 km di Lombok. (www.motorplus-online.com)