Pembinaan pembalap muda Kawasaki, AM Fadly, di ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) 2016 terus berlangsung. AM Fadly tes 600 cc di Sepang bersama Kawasaki sejak tanggal 21-23 Desember lalu. Meski tergolong rookie, racer binaan tim Manual Tech KYT Kawasaki ini sudah bisa menunjukan perkembangan siginifkan.
Karena terhitung baru AM Fadly tes 600 cc di Sepang bersama Kawasaki, tak ada target tertentu yang dikejar. Sebab, tujuan test ini hanya untuk membiasakan dirinya untuk riding dengan Kawasaki ZX-6 yang akan menjadi pacuannya di ajang balap ARRC 2016.
Dari best time yang dihasilkan, pembalap usia 15 tahun ini hanya terpaut sekitar 1 detik di belakang H.A Yudhistira yang menjadi rekan tandemnya di kelas Supersport 600 cc tahun 2016.
"Saya pakai mesin 2013. Tapi memang, butuh sekali banyak jam terbang. Terutama handling. Meski berbeda sekali dengan sport 250 cc, tapi saya merasa nyaman. Tiap lap, semakin improve," ungkap Fadly atau biasa dikenal dengan sebutan Fadly Kecil.
Setelah beberapa hari AM Fadly tes 600 cc di Sepang bersama Kawasaki, setidaknya dirinya hanya terpaut satu detik di belakang Yudhis. Baik di full sirkuit ataupun ketika jajal setengah sirkuit. Semoga, makin proggres ke depan ya. (www.motorplus-online.com)