Peraturan baru MotoGP 2016 sudah dikeluarkan resmi oleh Dorna selaku promotor. Peraturan baru ini dikeluarkan untuk menyesuaikan dengan ketentuan teknis ECU tunggal yang mulai dijalankan tahun ini. Kalau dilihat, banyak ketentuan yang berubah dibandingkan tahun lalu. Baik untuk tim pabrikan maupun tim non pabrikan. Yuk kita lihat peraturan baru MotoGP 2016.
Di musim balap 2016 nanti, semua tim akan mendapatkan jatah jumlah bahan bakar yang sama. Baik tim pabrikan non konsesi (Honda, Yamaha, Ducati) maupun yang mendapat konsesi (Suzuki dan Aprilia) sama-sama dapat jatah BBM 22 liter saat race. Tahun lalu, tim pabrikan dapat jatah 20 liter sedangkan Open Class diperbolehkan memakai 24 liter. Tahun depan semuanya sama.
Perbedaan lainnya untuk tim yang mendapat konsesi dan tidak, adalah jumlah mesin. Tim pabrikan non konsesi mendapat jatah 7 unit mesin dalam satu tahun. Sedangkan tim dengan konsesi, boleh menggunakan 9 mesin dalam satu tahun. Tim non konsesi masih mendapat ketentuan engine freeze atau dilarang melakukan pengembangan mesin selama musim balap. Untuk Suzuki dan Aprilia yang mendapat konsesi masih diperbolehkan mengembangkan mesin selama musim balap.
Satu perbedaan lainnya antara tim konseAsi dan non kensesi di peraturan baru MotoGP 2016 ada di sesi private test. Untuk tim non konsesi private test cuma boleh dilakukan selama 5 hari. Sedangkan tim yang mendapat konsesi tidak diberikan batasan alias unlimited. Biar jelas bisa lihat tabel di foto. (www.motorplus-online.com)