Find Us On Social Media :

MiniGP Pakai Setang Jepit Yamaha

By Motorplus, Kamis, 18 Februari 2016 | 21:29 WIB
()

Motor MiniGP atau pocket bike 50 cc bisa pakai setang jepit. Ini dilakukan Ichwan, mekanik Honda Asia Motor RC3 TKRJ KYT alias Cio. Segitiga atas, bawah dan setang diganti bahan lebih kuat, tapi ringan. Cio bikin MiniGP pakai setang jepit yang meniru setang jepit Yamaha TZ.

“Materialnya aluminium billet T 6061 buat gusur segitiga standarnya, yang hanya setebal 10 mm. Dibikin lebih tebal lagi jadi 12,5 mm. Tujuannya biar lebih kuat buat angku beban orang dewasa,” tukasnya

MiniGP pakai setang jepit model Yamaha TZG dengan kemiringan 5 derajat, serta lebih panjang 30 mm. Pas dengan postur rider dengan tinggi 160 cm-175 cm.

Pemuda yang bengkelnya nimbrung di Ilegal Racing di Jl. Panjang Cidodol No. 7, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan ini, juga akan mengembangkan lagi custom part buat pocket bike. Di antaranya knalpot stainless, sok depan menggunakan per, serta beberapa bagian lain yang akan ditempel brand ?!O (baca: CIO). Kini tengah proses produksi. Tunggu saja, bor! (www.motorplus-online.com)

Ilegal Racing (Cio) : 0812-8965 4965