Pengguna Yamaha V-ixion series bisa jadi akan merasakan rantai V-ixion gampang kencang-kendur. Efeknya yang muncul suara berisik dan motor jadi enggak enak dipakai. Nah, ada nih tips obati rantai Yamaha V-ixion gampang kendur.
“Kalau kenceng-kendur begitu, muncul hentakan saat selongsong gas dibuka. Kalau deselerasi juga sama. Kalau rantai diganti baru sih hilang gejalanya. Tapi, enggak lama kemudian pasti muncul lagi,” ujar Aditya Selamet, pengguna Yamaha V-ixion yang tinggal di Depok, Jawa Barat.
Tips obati rantai Yamaha V-ixion gampang kendur dari kawan brother Adit dengan menggunakan rantai Yamaha . Suara di rantai lebih adem. Saat buka gas, tenaga yang keluar juga kalem tidak menghentak-hentak. Dan paling penting, lebih awet!
“Rantai Byson memang sedikit lebih tebal dari rantai V-ixion. Bisa lebih awet karena rantai Byson telah dilengkapi dengan dumper karet. Untuk ukuran sama-sama 428. Jadi, bisa diaplikasi rantainya saja tanpa harus menggunakan gir Byson di V-ixion,” ujar Budi Priyanto, Kepala Mekanik Yamaha Putra Ragunan. (www.motorplus-online.com)