Find Us On Social Media :

Rombak Kawasaki KLX 250 Jadi Rasa Gado-Gado

By Motorplus, Kamis, 14 April 2016 | 08:59 WIB
()

()

Kawasaki KLX 250 milik Mochamad Fauzie Farid ini gado-gado spesial. Ibarat makanan gado-gado, belinya di tempat langganan. Maksudnya, Kawasaki KLX 250 ini dirombak dengan rasa gado-gado, enak dilihat dan enaknya juga pas dipakai.

“Kontur jalan di tempat saya tinggal, cenderung menanjak karena perbukitan. Makanya, banyak yang pakai supermoto. Yang lain banyak yang pakai 150 cc. Kalau saya pilih 250 cc. Biar sekalian beda,” beber Farid.

Mewujudkannya, Farid mengirim motor ke Caos Custom Bike (CCB) di Jl. Pancoran Barat VIII No. 6, Jakarta Selatan. Penasaran sama rombakan Kawasaki KLX 250 jadi rasa gado-gado?

SUSPENSI. Pada modif bergaya supermoto, kaki-kaki punya peran vital. Selain harus keliatan keren, secara fungsional juga harus enak digunakan. Maklum, kondisi trek di Balikpapan sangat beragam. Mulai dari aspal bagus, berlubang hingga perkebunan.

Biar enak dilihat dan dipakai, dipasangkan satu set upside down depan Honda CRF 250. Swing arm pakai punya Aprilia RXV 550. Untuk monosok bawaan KLX 250. Hanya ada penyesuaian di linked. “Segitiga juga disesuaikan. Dibuatkan lubang untuk kontak dan part kelistrikan. Soalnya CRF 250 tidak pakai kontak dan lampu,” ucap Lerry Rahmat Rizky bos Caos Custom Bike (CCB).

BODI. Khusus bodi, Caos Custom Bike pilih kawin silang. Maksudnya, mengawinkan beberapa model bodi motor untuk mendapatkan tampilan yang pas dan sangar. Jadinya bisa lirik sendiri. Keliatan selaras dan menyatu dari depan hingga belakang.

“Kedok lampu plus sepatbor depan pakai punya Husqvarna 610. Bodi tengah yang dekat tangki masih pakai punya KLX 250. Kalau di buntut, pakai punya KTM. Itupun sedikit main potong untuk membuat dudukan ke rangka,” tambah Lerry.

VARIASI. Variasi jadi hal yang penting untuk finishing. Dipilih part yang memang terkenal kuat dan trendy di motor begaya supermoto. Seperti setang pakai produk Protaper, slang rem Hell, slang radiator GP One, handgrip Scott, teromol KXF CNC serta decal bikinan Tryink VSL.

“Kalau warna hijau dirangka itu hasil cat warna candy. Sekilas memang kelihatan seperti chrome. Sebenarnya itu cuma cat saja. Biar keliatan lebih serasi saja dengan warna motor,” tutupnya. (www.motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI

Ban depan     : Pirelli

Pelek          : Excel Takasago

Knalpot        : FMF

Handleguard   : Zeta

Caos Custom Bike   : 0817-0089-400