Meski kondisi ekonomi sedang melemah, Big Bike Honda laris manis di IIMS (Indonesia International Motor Show) yang berlangsung selama sepuluh haru (7-17/4) di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Info yang MOTOR Plus dapat dari PT Astra Honda Motor (AHM), total ada 23 unit Big Bike Honda yang terjual di IIMS.
Dari berbagai line up yang ditawarkan, Honda CB500X menjadi model yang paling diminati. Motor bergaya adventure ini berhasil terjual sebanyak 8 unit. Terlaris kedua dipegang oleh Honda CBR650F yang terjual sebanyak 6 unit. Untuk CB650F, terjual sebanyak 5 unit yang disusul dengan Honda CBR500R yang terjual 3 unit. Matik super bikinan Honda yakni NM4 juga terjual 1 unit di IIMS.
Tentunya, ini membuktikan kalau peminat motor besar di Indonesia semakin meningkat. Meski hanya 23 unit, angka uang yang dihasilkan cukup tinggi. Maklum saja, motor ini semuanya dibanderol di atas Rp 100 juta. Kalau di kalkulasi dengan harga OTR (On The Road), 23 unit motor ini punya harga Rp 4,658 miliar.
Selain Big Bike, beberapa model non Big Bike Honda juga laris manis di IIMS. Total ada 121 unit motor Honda non Big Bike yang laku terjual. Yakni, Honda PCX 150 sebanyak 19 unit, Vario 125 sebanyak 11 unit, Vario 150 13 unit, Vario 110 sebanyak 2 unit, Scoopy Fi laku 9 unit, Spacy 1 unit dan BeAT series 18 unit. Untuk model bebek dan sport, ada Honda Revo Fit laku 2 unit, Supra X laku 1 unit, CB150R Streetfire terjual 5 unit, All New CBR150R 38 unit, CBR250R 1 unit dan All New Sonic 150 terjual 1 unit. (www.motorplus-online.com)