Akhir pekan ini (21-22/5) Kejurnas motor sport seri II bertajuk Indospeed Race Series (IRS) akan digelar di sirkuit International Sentul, Bogor, Jawa Barat. Tim dan pembalap yang turun di kejuaraan ini sudah mulai mempersiapkan senjata mereka sebelum turun balap. Salah satunya tim Honda Kawahara FDR KYT NGK Racing yang siapkan motor baru untuk IRS.
"Untuk kelas Kejurnas Sport 150 kita akan gunakan motor dan mesin baru. Saya akan pakai All New Honda CBR150R. Saya sendiri belum tahu performanya akan seperti apa. Belum sempat tes juga. Semoga akan lebih baik karena mesinnya juga mirip dengan Honda Sonic 150," ucap Wahyu Widodo, rider tim Honda Kawahara FDR KYT NGK Racing.
Tim Honda Kawahara FDR KYT NGK Racing bukan cuma siapkan motor baru untuk IRS. Tapi, Boy Arby yang bersinar di dua seri Kejurnas MotorPrix juga akan diturunkan. "Iya saya akan ikut balap juga. Tapi, masih pakai motor yang lama. Di seri I IRS motor ini dipakai oleh Wahyu," sahut Boy yang MOTOR Plus temui di markas Kawahara Racing. (www.motorplus-online.com)