Yamaha R15 yang dipakai Fitriansyah Kete bisa jadi tercepat salah satunya faktor di throttle body. Diupgrade throttle Body Yamaha R15 yang mencatatkan diri terkencang di final Yamaha Sunday Race.
Throttle body menggunakan merek BRT dengan diameter 33 mm, yang dipadukan dual injektor. Masing-masing injektor punya flow rate 200 cc/menit. Karena menggunakan dual injektor, pada injektor kedua diset menyemprot saat putaran mesin menyentuh 7.000 rpm dan bukaan TPS di 50%.
ECU-nya sendiri mengandalkan BRT Juken 3 Turbo, dengan timing pengapian diseting lebih advance 8° saat 1.000 – 3.000 rpm. Lalu naik jadi 16° di 3.000 – 7.000 rpm, 34° di 7.000 – 10.000 rpm dan turun jadi 32° di 10.000 – 14.200 rpm. Supaya lebih gesit keluar tikungan, magnetnya diganti rotor dari BRT dengan bobot 400 gram. (www.motorplus-online.com)