Find Us On Social Media :

Cara Cek Mesin Yamaha NMAX Lewat Kode Angka (1)

By Motorplus, Senin, 1 Agustus 2016 | 18:15 WIB
()

Buat pengguna Yamaha NMAX bisa cek kerusakan mesin lewat indikator yang ditampilkan di spidometer. Indikator mesin bisa kelihatan lewat angka. Maksudnya pakai angka? 

Umumnya jika lampu indikator injeksi berkedip, berarti ada sesuatu yang salah pada mesin. Kelebihan NMAX, kode yang ditampilkan berupa angka bukan berupa kedipan lampu. Lebih memudahkan penggunanya.

“Kalau di beberapa model lain harus menghitung kedipan lampu dan memperhatikan panjang pendek kedipan lampu. Kalau di NMAX beda, lampu indikator berkedip sebagai pengingat saja. Untuk kode kerusakannya ditampilkan lewat angka,” ucap Abdul, Kepala Mekanik Yamaha Perwira Motor, Cinere, Depok, Jawa Barat. (www.motorplus-online.com)