Find Us On Social Media :

Cara Aman Buat Ganti Merek Oli

By Motorplus, Jumat, 9 September 2016 | 17:17 WIB
()

Kalau sobat memang hobi banget ganti-ganti merek atau tipe oli dan enggak bisa meninggalkan kebiasaan aneh itu, enggak usah galau. Seperti yang sudah dijelaskan, sering mengganti merek oli memang membuat mesin gampang berkerak. Namun, Masih ada obatnya agar hobi brother tetap jalan. Ada cara aman buat ganti merek oli. Tapi, sobat harus siap-siap keluar kocek sedikit lebih banyak.

“Asal caranya benar sering ganti merek atau tipe oli enggak masalah. Caranya di flush dulu. Masukan oli merek atau tipe baru yang akan digunakan ke mesin. Setelah itu nyalakan mesin selama 5 menit lalu matikan dan buang kembali oli di mesin. Kalau oli di mesin sudah tiris baru masukan lagi oli baru yang ingin digunakan tadi. Flush ini berguna untuk membuang sisa-sisa oli lama di mesin. Biar enggak muncul masalah ketika digunakan,” tutur Ir. Prio Aripurwadi MBA. MSC, Senior Advisor Technical Engineering dari PT Federal Karyatama, produsen oli merek Federal Oil.

Nah, jika tidak diflash, ditakutkan sisa oli lama tidak terbuang sempurna dari mesin. Ini menyebabkan sisa oli lama tercampur dengan oli baru. Jika tercampur dan menguap bisa cepat menimbulkan deposit. Makanya, cara aman buat ganti merek oli dengan cara di flash tadi. (www.motorplus-online.com)