BRT uji Bore up kit selama 100 jam beberapa waktu lalu, pengujian dilakukan diatas mesin dyno kepunyaan BRT. Pengujian dilakukan untuk mengetahui seberapa kuat part yang dibuat oleh BRT ini.
Pengujian dilakukan dengan menggunakan motor Yamaha Mio sporty dengan kecepatan 80 km/jam, dengan diberi beban 100 kg diatas motor dan motor di uji ketahanannya selama 100 jam sob.
Part yang di uji oleh BRT meliputi bore up kit diameter piston 59 mm, head 28/24 bahan albronze, klep Hollow, per klep Jepang, kem roller BRT, pelatuk roller BRT rasio 1; 1,4, cdi Hyperband, belt BRT, roller BRT, dan dengan spek kompresi 12,5:1, dan 13 hp, wuihhh sadizzz sob. (www.motorplus-online.com)