Punya pelek mahal tapi rusak? Aduh pusing pala berbie pastinya. Apalagi jika yang rusak adalah pelek langka atau barang OEM bawaan motor yang bisa bikin dompet tipis. "Beberapa pelek EOM bawaan pabrik ada yang mahal. Dari pada ganti variasi yang enggak jelas kualitasnya, mending dibenerin aja," buka Taufik pemilik workshop atau bengkel reparasi pelek pecah.
Tentunya di bengkel reparasi pelek pecah untuk diobati agar bisa kembali utuh dan berfungsi kembali. Wajar jika bengkel Agung JBB Press cocok jadi rujukan. Selain mengobati pelek peang, pelek pecah pun bisa. "Seperti pada bagian bibir pelek hingga bagian tengah. Yang penting pecahan peleknya masih ada. Bisa dibubut dan disambung lagi," jelas bos 5 karyawan ini.
Yang asyik buat perbaikan pelek macam ini enggak perlu rogoh banyak lembaran rupiah. Soalnya biaya perbaikan satu buah pelek cukup Rp 125 ribu dengan durasi pengerjaan sehari jadi. Nih catat alamat bengkel yang bisa reparasi pelek pecah. Jl. Sokaraja-Petir No.3, Kalibagor, Purwokerto, Jawa Tengah. Telepon 0813-2746-8667. (www.motorplus-online.com)