Find Us On Social Media :

Ganti Leher Knalpot Tenaga Mesin Bisa Drop

By Motorplus, Minggu, 16 Oktober 2016 | 05:16 WIB
()

Awas ganti leher knalpot tenaga mesin bisa drop. Fenomena ini memang sedang tren di kalangan biker, salah satunya dengan mengganti pipa atau leher knalpot dengan diameter yang lebih besar. Sementara silencer-nya tetap standar. Tujuannya agar ‘aman’ di jalan dan keren dilihatnya, tapi lari motor bisa lebih ngacir dari standarya.

Namun, ternyata trik ini setelah diuji, ternyata kurang ampuh mendongkrak performa karena ganti leher knalpot tenaga mesin bisa drop. Buktinya, tidak dianjurkan oleh beberapa pengrajin knalpot. Pasalnya, power malah cenderung drop di beberapa putaran mesin.

“Kalau masih standar, enggak menganjurkan untuk kustom leher knalpot! Kalau tetap maksa, power dan torsi bisa ngedrop,” cerita Puas Yulia Setiawan alias Wawan, dari bengkel spesialis knalpot WRC di Depok, Jawa Barat.

Tuh, ingat ganti leher knalpot tenaga mesin bisa drop. Apalagi di kondisi mesin yang masih standar. Jadi, jangan asal ganti leher knalpot. Sebab pengaruh ke tenaganya besar sob. Silahkan konsultasi dulu ke ahlinya kalau mau ubah bagian knalpot. Jangan sampai salah. (www.motorplus-online.com)