Pusing dengan motif airbrush yang gitu-gitu aja, coba sambangi workshop Pachex Airbrush di pinggiran Jakarta. Tepatnya di Jl. Satria RT 09/02 No. 46, Ujung Menteng, Cakung, Jakarta Timur. Tren grafis helm yang turun ke body motor sekarang lagi in di kalangan modifikator di Indonesia. Makanya, Pachex Airbrush dari helm turun ke motor
Fardan Ramadhan alas Pachex sang airbrusher kali ini juga ikut konsen mendalami motif helm. Tidak cuma itu, doi juga jago di pop art, kartun dan realis. terbukti dari beberapa garapannya menjuarai beberapa kontes modifikasi di Jakarta hingga Bekasi. Kali Pachex Airbrush yang doyan airbursh dari helm turun ke motor fokus bermain di motif-motif helm yang diaplikasi di body motor. "Karena permintaan pelanggan lebih banyak seperti itu sekarang," jelas Fardan pria ramah penghobi kontes motor ini.
Penasaran dengan garapan airbrushnya, langsung aja datangi workshopnya. Penasaran juga dengan harganya? Fardan kasih harga special khusus buat pembaca MOTOR Plus yang ingin motornya di painting di tempatnya. So buruan grebek markasnya Pachex Airbrush yang garap motif dari helm turun ke motor mumpung lg promo atau bisa di telpon di nomer 0896-1519-4991. (www.motorplus-online.com)