Berada di atas lahan milik desa tepatnya di dusun Pasuketan desa Batukaras, kecamatan Cijulang kabupaten Pangandaran Jawa Barat, sirkuit Pinus One siap digunakan untuk event dan latihan.
Sirkuit yang dibuka di atas lahan seluas 3hektar dan memiliki panjang 1.110 meter memiliki track yang bervariasi. "Terdapat 14 berm dan 12 handycap,dan dibentuk agar layak untuk event"ujar Ai Rosidin yang mendesign sirkuit Pinus One.
Karena sirkuit baru, tentunya masih terdapat beberapa area yang harus dibenahi. "Meski banyak yang harus diperbaiki, kami siap untuk terus melakukan perbaikan,bahkan kami berharap agar powertrack bisa diselenggarakan di sirkuit kami"ujar Ai yang langganan menjadi pimpinan lomba.
Nama sirkuit ini ada fulisofisnya,nama Pinus One dipilih karena di sirkuit terdapat satu pohon pinus. Sehingga disepakati nama sirkuit yaitu Pinus One. (www.motorplus-online.com)