Find Us On Social Media :

Modifikasi Geser TPS Kawasaki New Ninja 250 FI Tanpa Piggyback Naik 5 HP

By Motorplus, Senin, 12 Desember 2016 | 05:59 WIB
()

Nah, untuk mengoptimal campuran bahan bakar plus udara, ia minta ke bengkel Gede Widhi Motor (GWM) di Jl. Tukad Balian No. 18, Renon, Denpasar, untuk mengatur ulang ketepatan posisi TPS di throttle body. “Hasilnya, sejauh ini nggak ada gejala nembak sama sekali, meski pakai knalpot free flow,” ungkap Salwyn.

Oh iya, sebenarnya trik ini pernah EM-Plus ulas beberapa edisi silam. Penggeseran TPS memang terbukti mampu mengoreksi performa mesin. Cara yang murah meriah, tapi hasilnya bisa memuaskan bila dilakukan dengan tepat.

Makin ganasnya power mesin, jelas menuntut kestabilan kemudi. Makanya, untuk menenangkan pergerakan setang saat berlari cepat, dipasang stabilizer KTC. Setangnya sendiri diganti pula pakai produk KTC, yang konturnya dianggap nyaman dan lebih mudah buat bermanuver cantik. Tak lupa sistem penghenti laju motor, turut diupgrade. Kebetulan pelek Delkevic yang dipakai, sudah dibekali dengan double disc. (www.motorplus-online.com)