Standar samping motor fungsinya hanya untuk kebutuhan dalam waktu jangka pendek dan bukan untuk jangka waktu yang lama, justru banyak prilaku salah pada bikers dengan menggunakan standar samping untuk jangka waktu lama. Beberapa efek yang bakal terjadi jika standar samping digunakan terlalu lama sebagai berikut ;
1. Rusaknya suspensi depan dan belakang sebelah kiri, hal ini terjadi karena beban ketika menggunakan standar samping terlalu lama berada di sebelah kiri. “beban berada di kiri terlalu lama dan terlalu sering menggunakan standar samping, akibatnya sil bisa bocor karena oli terlalu banyak beban di kiri,” bilang Mujiono spesialis sok yang membuka bengkel di kawasan Rungkut Mejoyo Surabaya.
2. Tekanan ban juga menjadi efek standar samping terlalu lama, secara tidak sadar dengan menggunakan terlalu lama ketika di parkir beban di ban juga menjadi berat. “Akibatnya ban bisa lebih cepat rusak di sebelah kiri ujungnya habisnya ban tidak rata tuh,” bilang Eko Purwanto Sales Supervisor PT. Kharisma Jaya Sakti FDR.
Keduanya bisa lebih mempercepat umur suspensi dan ban jika ketika parker dengan menggunakan standar samping diberi beban berlebih atau di duduki. Bukan hanya itu saja, standar samping pun bisa rusak juga jika ketika posisi parker diberi beban. Efeknya justru posisi motor ketika menggunakan standar samping jadi lebih merebah yang resiko jatuh. (www.motorplus-online.com)