Ayah Valentino Rossi, Graziano Rossi ungkapkan anaknya nyaris pindah ke F1 beberapa tahun yang lalu. Hal tersebut diungkapkan Graziano usai ia dan Rossi ambil bagian dalam ajang Monza Rally Show pada awal Desember.
Pada 2006 dan 2008 silam Vale sempat mengikuti uji coba F1 bersama Ferrari dan hasilnya ia hanya tertinggal satu detik dari pembalap-pembalap reguler saat itu. Baru-baru ini juga berhembus kabar Rossi akan kembali mengetes mobil F1 bersama tim juara dunia 2016 Mercedes.
"Kalau kalian tidak tahu Vale sempat nyaris pindah ke F1 beberapa tahun lalu. Tepatnya usai melakukan uji coba bersama Ferrari. Ia sudah 90% nyaris pindah karena satu-satunya pilihan balapan selain MotoGP jelas hanya Formula 1. Tidak ada yang lain," bilang Graziano.
Lalu mengapa hal tersebut tidak terwujud? "Karena Rossi sangat mencintai MotoGP. Tiba-tiba saja ia berubah pikiran untuk pindah ke F1 dan untuk itulah kita masih melihatnya di MotoGP hingga saat ini," jawab Graziano. (www.motorplus-online.com)