Dua kemenangan fenomenal di MotoGP 2016 membuat karir Cal Crutchlow kembali menanjak. Dengan semakin banyaknya pabrikan yang ikut bertarung di MotoGP, sebenarnya Cal Crutchlow punya kesempatan untuk menjadi pembalap tim pabrikan. Namun, menurut Curtchlow dirinya tidak ingin tim pabrikan kalau situasinya tidak jelas.
"Jika ada kesempatan saya masih ingin membalap di tim pabrikan. Tapi saya harus pindah ke tim pabrikan yang tepat dengan kesepakatan yang pas pula. Setidaknya saya harus tertarik untuk pindah ke tim itu. Untuk saat ini saya masih senang dengan tim saya sekarang," ucap pembalap asal Inggris ini.
Crutchlow untuk musim balap 2017 memang masih bersama tim satelit LCR Honda. Bukan tidak mungkin untuk tahun balap 2018 Crutchlow akan mendapat tawaran menarik dari pabrikan yang baru bergabung di MotoGP. Namun, sepertinya Crutchlow sudah tidak ingin berjudi dengan bergabung ke pabrikan-pabrikan yang menurutnya kurang kompetitif.
"Intinya saya harus suka. Itu alasan saya bertahan di balap. Jujur, kalau dalam dua pekan kedepan saya berpikir untuk berhenti balap saya akan berhenti. Saya sudah punya cukup tabungan di Bank untuk saya hidup. Sekarang saya bertahan karena saya masih senang," tutupnya. (www.motorplus-online.com)